sehat secara alami

Translate

Saturday 12 October 2013

Efek Buruk Duduk Terlalu Lama

  Kehidupan yang serba mudah di era digital memang berdampak positif dalam hal mempercepat semua pekerjaan seseorang. Namun, tidak berdampak positif pada peningkatan kualitaskesehatan pada tubuh. Ini dikarenakan, rutinitas yang kita lakukan banyak dilakukan di depan komputer maupun laptop yang mengharuskan seseorang untuk duduk dalam waktu yang relatif lama. Berbagai solusi dapat kita lakukan untuk mengurangi atau bahkan menghilangkan berbagai dampat buruk akibat terlalu lama duduk tersebut. 
Rutin berolahraga pagi selama 30 menit merupakan tips untuk menyehatkan seluruh anggota tubuh dan persendian anda. Anda dapat memulainya dengan berjalan santai, berlari pelan, bersepeda atau bahkan berenang. 
Bagi pekerja kantoran, usahakan untuk memberikan jeda beberapa menit saat beraktivitas selama kurang lebih setengah jam. Dengan melakukan aktivitas jalan di tempat atau berjalan-jalan sebentar keluar ruangan kerja anda.
Bagi peselancar dunia maya atau yang hobi berinternet, maka berikan istirahat pada organ mata dan berjalanlah keluar ruangan selama beberapa menit setelah duduk selama 30 menit di depan layar komputer atau laptop.
Terlalu lama  menonton televisi akan memaksa seseorang untuk duduk dengan durasi waktu yang lama. Oleh karena itulah, bersegeralah mematikan televisi saat jam tidur malam telah tiba atau batasi untuk menonton acara televisi untuk hidup yang lebih sehat.

No comments: